Hanindya Faradisyah Azkia siswi kelas XI MIPA 2, berhasil meraih juara 1 Lomba Mocopat dalam lomba International Competition 2020 yang diselenggarakan oleh OSIS Wibhakta SMA Negeri 7 Yogyakarta. Mengusung tema “Lawanmu Ora Teges Dadi Mungsuhmu”, untuk cabang lomba Javanese Competition Hanindya unggul dari perwakilan sekolah lainnya.
Kegiatan lomba dengan unsur pendidikan pengenalan dan pemahaman Kebahasaan dan Kebudayaan, kegiatan ini diperuntukkan bagi siswa SMA/SMK/MA se-DIY. Perlombaan tersebut terdiri dari English Debate Competition, Japanese Competition, Javanese Competition dan Korean Dance and Sing Cover Competition dilaksanakan pada Sabtu (22/2/2020).
Sardjilah,S.Pd selaku pembimbing kegiatan menyampaikan bahwa kemampuan mocopat merupakan salah satu pengembangan diri dengan tujuan mengasah kepekaan rasa melalui syair berbahasa Jawa. Bahkan Mocopat dapat dijadikan sebagai sarana Penguatan Pendidikan Karakter. “ Di dalam tembang Mocopat kebanyakan berisi wejangan atau nasehat-nasehat tentang kehidupan. Tentu saja hal ini dapat dipahami sebagai anjuran untuk berbuat kebaikan, disamping menjaga nilai-nilai kearifan budaya lokal,” imbuh Sardjilah.
Kepala Madrasah Mardi Santosa mengapresiasi capaian prestasi siswanya dan berharap hal ini dapat menginspirasi siswa lain untuk dapat menggali potensi masing-masing dan berprestasi di bidangnya. “Meskipun kita memiliki kelas-kelas unggulan yaitu KKO, ILC dan OSN kami memberikan kebebasan kepada siswa-siswi yang akan mengembangkan kemampuan di bidang lain. Kami akan mendukung dan memfasilitasi sehingga silahkan semua siswa memanfaatkan kesempatan selama menimba ilmu di MAN 2 Yogyakarta dengan berprestasi sebanyak-banyaknya,” tambah Mardi.(diw)