Alumni MAN 2 Yogykarta Satukan Langkah, Visi dan Misi

Yogyakarta (MAN 2 Yogyakarta) – Alumni merupakan salah satu unsur kekuatan keberadaan suatu satuan kerja penyelenggara pelayanan pendidikan. Dari alumni dapat dipantau keberhasilan proses pembelajaran. Jika alumni ataupun outcome nya banyak berkontribusi kepada linkungan, masyarakat, dan pemerintahan, bisa dikatakan sukses pada proses pembelajarnnya. Dengan kerja sama dan hubungan yang bersinergi antara alumni dan satuan kerja, akan memberi kekuatan dan daya dukung yang signifikan.

Dalam rangka memberi dukungan dan berkontribusi sukseskan program-program strategis MAN 2 Yogyakarta, alumni lintas angkatan adakan reuni sekaligus halahbihalal di mushola Miftahul Huda pada Ahad (8 Mei 2022) untuk satukan visi dan misi alumni yang semula telah ikrarkan beri kontribusi pada kemajuan MAN 2 Yogykarta. Salah satu pengurus alumni MAN 2 Yogykarta, Dyah Estuti Tri Hartini, lulusan MAN 2 Yogykarta tahun 1994, rutin berkoordinasi dengan alumni lintas angkatan.

Ketua alumni lintas angkatan, Mustofa Anshori Lidinillah, M.Hum, yang saat ini sebagai dosen Filsafat UGM dalam sambutannya menegaskan, “alumni MAN 2 Yogykarta telah satukan langkah, bergerak, rangkul alumni lintas angkatan. Sebelum pandemi corona, siap beri dukungan pada kegiatan Hari Lahir MAN 2 Yogykarta, telah terkumpul 17 juta rupiah, namun datang pandemi, sehingga dana 17 juta rupiah, baru dapat direalisasikan pada harlah di tahun 2022, dengan berbagai kegiatan seperti, donor darah, bakti sosial, senam sehat, Mandaya Islamic Competition tingkat MTs/SMP/dan sederajad, dan rangkaian kegiatan lain.”

Kepala MAN 2 Yogyakarta, Drs. H. Mardi Santosa berikan apresiasi tinggi sekaligus ucapan terima kasih kepada paguyuban alumni dengan niat terbaik beri dukungan dan berkontribusi kepada kemajuan MAN 2 Yogykarta. Pada kesempatan ini Mardi Santosa paparkan program-program unggulan antara lain, MAN 2 Yogyakarta sebagai madrasah unggul di bidang riset, Kelas Khusus Olah Raga, Broadcasting, Film, dan Multimedia, Akademik, Tahfidz/Boarding. Sangat berharap dukungan dan kontribusi dari alumni  kepada kesuksesan program-program unggulan MAN 2 Yogykarta.

Di akhir sambutannya Mustofa Anshori Lidinillah mengajak untuk menjadi pribadi yang pandai mamenage waktu, bawa manfaat yang banyak secara habluminannas sebagai pengejawantahan kolifah, sekaligus juga menjaga habluminalloh. Acara dipandu Dra. Ening Yuni Soleh, MA, alumni MAN 2 Yogykarta yang saat ini menjabat sebagai Pengawas Bantul. Di akhir acara diserahkan cindera mata kepada guru yang telah purna. Hadir atas undangan temu alumni ini, Ketua Komite Bun Yamin, dan sekretaris Komite, Agus Ridwan. Temu alumni merupakan langkah terbaik untuk sambung silaturahmi dan terus berikan kontribusi terbaiknya kepada almamater sebagai wujud bangga dan cinta almamter. (pus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Posts