Yogyakarta (MAN 2 Yogyakarta) - Sebanyak lima anggota Pramuka MAN 2 Yogyakarta mengikuti kegiatan Musyawarah Besar (Mubes) Saka Dirgantara Lanud Adisutjipto yang dilaksanakan pada Jumat, 9 Januari 2026, pukul 13.00–17.00 WIB, bertempat di Gedung Modern Pentathlon Indonesia, Lanud Adisutjipto. Kegiatan ini menjadi forum tertinggi dalam pengambilan keputusan organisasi Saka Dirgantara.
Agenda utama dalam musyawarah besar ini meliputi Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) Dewan Saka Dirgantara periode 2024–2026 sebagai bentuk evaluasi atas program kerja kepengurusan sebelumnya. Selain itu, dilaksanakan pula serah terima jabatan dari Dewan Saka periode 2024–2026 kepada Dewan Saka periode 2026–2028 sebagai tanda dimulainya masa kepengurusan yang baru.
Musyawarah besar ini juga membahas dan mengesahkan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Saka Dirgantara yang menjadi pedoman dalam pelaksanaan kegiatan organisasi. Tidak hanya itu, kegiatan ini turut diisi dengan pemilihan Dewan Saka Dirgantara periode 2026–2028 yang dilaksanakan secara musyawarah dan demokratis oleh seluruh peserta.
Adapun perwakilan Pramuka MAN 2 Yogyakarta yang mengikuti kegiatan ini berjumlah lima orang, yaitu: Ferdiansyah Ageng Pramadana, Raheesh Kaysan Nizzar Ahmad, Muhammad Mufid Hibban, Nahla Arsyita, Sasi Kirana Putri
Melalui keikutsertaan dalam Musyawarah Besar ini, anggota Pramuka MAN 2 Yogyakarta diharapkan mampu meningkatkan wawasan keorganisasian, kepemimpinan, serta memperkuat peran aktif dalam mendukung kemajuan Saka Dirgantara Lanud Adisutjipto. (ferdi_Da_pramuka)
Berikan Komentar