Kepala MAN 2 Yogyakarta Buka Pemilos OSIS Roudhotul Ulum

Yogyakarta (MAN 2 Yogyakarta) – Kepala MAN 2 Yogyakarta Singgih Sampurno, S.Pd, MA membuka Pemilos MAN 2 Yogyakarta di Masjid lantai 1, Senin (09 Oktober 2023). Pemilos OSIS 2023 diikuti 4 kandidat, Rasyid Hafizh, Najwa Alawiyah, Najwa Alawiyah, Sa’dan Avatar, Faiqsa Ahmad.

Dalam sambutannya Singgih Sampurno berpesan, “melalui Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) tempat menempa diri, menyalurkan ide, gagasan, ide kreatif, gagasan membangun untuk segenap warga MAN 2 Yogyakarta, mengolah, mengembangkan diri sesuai bakat, minat, kemampuan masing-masing. Melalui Pemilos yang jurdil, melatih dan menempa diri berdemokrasi, mengemban amanah jadi pemimpin untuk menampung, kemudian mengolah masukan dari berbagai pihak untuk bersama-sama membangun MAN 2 Yogyakarta.”

Pemilos 2023 dibawah Penanggung Jawab Wakaur Bidang Kesiswaan Dyah Estuti Tri Hartini, S.Pd dengan Pembina OSIS Harun Ikhwantoro, S.Pd.I.

Program pemilos MAN 2 Yogyakarta dimulai dengan sosialisasi, berbagai seleksi dari para pendaftar, 29 September 2023. Dari sosialisasi, selekse yang masuk kriteria dengan ketetapan yang dijadikan persyaratan, terpilih 4 kandidat sebagai mana di atas.

Di akhir sambutannya, Singgih Sampurno ucapkan selamat yang terpilih sebagai kandidat, sampaikan Visi dan Misi dengan performa terbaik, “untuk yang terpilih selamat untuk memimpin OSIS, laksanakan tugas dengan amanah dan semoga bawa barokah. Seluruh warga diharapkan terlibat aktif dan mendukung penuh siapapun yang terpilih nanti. Bersama-sama berkontribusi aktif untuk MAN 2 Yogyakarta.” (pusp)