OSIS MAN 2 Yogyakarta Gelar Lomba Pitulasan 2023

OSIS MAN 2 Yogyakarta Gelar Lomba Pitulasan 2023

OSIS MAN 2 Yogyakarta Gelar Lomba Pitulasan 2023

Yogyakarta(MAN2Yk)- Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia, OSIS Roudhotul Ulum MAN 2 Yogyakarta mengadakan lomba “P17LASAN#6” Rabu (16/7/2023). Acara P17LASAN#6 dilaksanakan di lapangan belakang MAN 2 Yogyakarta pada pukul 07.45 hingga selesai. Diawali dengan pembukaan yang disampaikan oleh pendamping kegiatan  Harun Ikhwantoro, M.Pd, “P17LASAN merupakan sarana untuk meneladani jasa pahlawan, sudah umum diadakan lomba-lomba dimanapun untuk memperingati kemerdekaan, lomba bukan semata-mata mencari kemenangan akan tetapi juga menjunjung sportivitas plus sebagai sarana mempererat kerukunan.“ ujar Harun.

Harun berharap bahwa  OSIS Roudhotul Ulum MAN 2 Yogyakarta dengan adanya kegiatan tersebut dapat membentuk atau membenahi karakter siswa-siswi untuk cinta tanah air dan menghargai jasa-jasa para pahlawan yang terdahulu. Selain itu dengan adanya kegiatan ini diharapkan nantinya akan muncul generasi unggul dan dapat menebarkan kebaikan pada masyarakat lingkungan sekitar. Dan diakhiri dengan seruan jargon “Selamat pagi,Pagi! Pagi! Pagi! Luar biasa, tetap semangat, mandua, jaya!” untuk menambah semangat siswa/i Man 2 Yogyakarta dalam mengikuti acara tersebut, Harun membuka acara tersebut. Dilanjutkan dengan sambutan dari ketua panitia yaitu Rania Salsabila Abqarry yang memberi semangat kepada para peserta.Adapun beberapa lomba yang digelar adalah:

– Lomba Videografi dan Fotografi yang meliput tangan lomba seputar acara P17LASAN#6

– Lomba Keindahan kelas yang bertemakan ‘STOP NARKOBA’ 

– Lomba Tarik Tambang yang diikuti siswa dan Estafet Tepung untuk siswi

– Lomba Memasukkan paku dalam botol yang diikuti bapak/ibu guru. Selain lomba lomba tersebut ada juga tambahan outbond yang tentunya menarik seperti:

– Baris berbaris tanpa melihat

– Estafet kardus

– Kipas balon

Lomba dimeriahkan oleh bapak/ibu guru beserta karyawan kemudian dilanjutkan oleh siswa/i MAN 2 Yogyakarta. Pada rangkaian acara terakhir P17LASAN#6 yaitu pembagian hadiah bagi para seluruh pemenenang di setiap perlombaan serta diselingi penampilan dari siswa/i MAN 2 Yogyakarta yaitu untuk bakat menyanyi.

Kepala madrasah Singgih Sampurno, S.Pd., M.A menyampaikan rasa terima kasih atas keaktifan dari berbagai pihak yang telah berhasil menyelenggarakan kegiatan ini dan berpesan semoga di kegiatan mendatang akan terlaksana berbagai lomba dengan berbagai jenis lomba yang lebih banyak lagi.(diw)