Outcome Tahfidz MAN 2 Yogyakarta

Yogyakarta (MAN 2 Yogyakarta) – MAN 2 Yogyakarta berbasis boarding memiliki tipologi Tahfidz. 182 santri penghafal Al Qur’an telah menerima Anugerah Apresiasi Hafizh, Jumat (05/01/2024). Apresiasi diberikan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Republik Indonesia, Daerah Istimewa Yogyakarta, Dr. H. Masmin Afif, M.Ag.

Dibawah kepemimpinan Singgih Sampurno, S.Pd, MA didampingi Kepala Tata Usaha Isti Wahyuni, SE, MM, MAN 2 Yogyakarta siapkan strategi untuk menyukseskan mandatori. Dengan anugerah apresiasi terhadap 182 Santri, menunjukkan tantangan sebagai Madrasah berbasis boarding terjawab. Hafalan terbanyak 22 Juz. Perhelatan bisa diakses melalui https://www.youtube.com/live/muVYy_EA-Qw?si=iF1ONLRYayXcbL_Y

Program Tafidz muatan lokal, terintegrasi kurikulum dengan Wakaur Fajar Basuki Rahmat, S.Pd.I, Dimulai dari kelas X, Program Tahfidz berjalan, setiap hari Selasa dan Kamis. Pengasuh boarding, Puguh Mahardhika, S.Pd.I, dan Ketua Unit Keagamaan Rahmat Prahara, S.Pd.I mengkoordinir program. Para Hafizh dibagi menjadi kelompok-kelompok dengan pembimbing masing-masing, para guru PAI. Outcome Program Tahfidz, Alumnus meneruskan studi ke Arab Saudi.

Tantangan jaman untuk ditanamkan pada diri generasi penerus adalah, “KARAKTER.” MAN 2 Yogyakarta dengan berbasis boarding, sangat layak untuk dijadikan pilihan meraih kesuksesan, tidak hanya duniawi namun ukhrawi. Sebagaimana pesan Kakawil Kemenag DIY saat sambutan Apresiasi Hafizh. Setiap orang tua berharap anak-anaknya sukses fii dunia wal akhirah. Masa depan cerah namun memiliki akhlaq mulia. (pusp)


Berikan Komentar

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin